This is a food blog! It's about food, recipe, cookery, spices, easy and quick recipes, health food, food and health articles. You can also share your articles here!
Thursday, January 13, 2011
Cumi Balado dengan Paprika
Bumbu dihaluskan :
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
7 buah cabai merah
10 buah cabai rawit
5 butir kemiri
½ sdt kencur bubuk (1 ruas)
2 sdt sdt kunyit bubuk (1 ruas)
Garam secukupnya
Bahan :
750 gram cumi basah (ukuran sedang)
50 gram daun kemangi
2 lembar daun salam
1 cm lengkuas, memarkan
1 batang sarai ( ambil bagian putihnya)
1 ruas jahe, memarkan
1 buah paprika (iris sesuai selera)
1 papan pete (jika suka)
100 cc air kaldu
2 buah jeruk nipis
Garam secukupnya
Cara membuat :
Lumuri cumi dengan air jeruk dan garam. Biarkan selama 15 menit
Tumis bumbu halus, masukan serai, daun salam, jahe dan garam. Aduk sampai harum.
Masukkan paprika dan pete (jika suka) tumis hingga sedikit layu.
Masukan cumi, tambahkan sedikit air, aduk rata dan diamkan sampai air agak berkurang.
Masukan kemangi, aduk sebentar. Angkat dan sajikan selagi hangat.
No comments:
Post a Comment